Dengan Nasi Uduk, anaknya bisa Menjadi Guru

Alhamdulillah, program Jumat Berkah terus bergulir. RPM (Rumah Pemberdayaan Masyarakat) telah memberdayakan beberapa masyarakat anggota Cluster Desa Berdaya yang berjualan lewat program ini.

Bu Arum, pedagang nasi beserta lauk-pauknya. Tim Jumat Berkah, memberikan saran dan masukan kepadanya agar berjualannya lebih spesifik, akhirnya lahirlah merk barunya yaitu Ayam Geprek Bu Arum. Dengan memiliki merk sebagai identitas dan dagangannya lebih spesifik insyaAllah masyarakat luas akan lebih mudah mengenali produk jualan kita.

Pak Misbah, pedagang bakso keliling, pada postingan terdahulu telah kami tampilkan profil lengkapnya. Dulunya beliau memiliki tempat mangkal, menyewa di sebuah kios yang cukup ramai. Namun uang sewa yang memberatkan sehingga kembali beliau berdagang bakso dengan berkeliling menjemput konsumennya. Pada saat berbincang dengan tim Jumat Berkah RPM, pak Misbah banyak bercerita tentang mimpiny untuk punya produk yang lebih variatif dan bisa memenuhi banyak permintaan konsumennya. Dari semangatnya terlihat keinginannya yang besar untuk sukses dalam bisnis. namun bisnis tidak semata membuat produk yang banyak dan variatif, pengetahuan tentang siapa pasar kita, itulah yang lebih penting dan fundamental diketahui oleh kita sebagai pebisnis. Kemudian tim mengikutsertakan pak Misbah ke dalam program lain yaitu Scaleup UMK yang bekerjasama dengan BMM, agar di sini dia bisa belajar bisnis dnegan benar, dipandu oleh para praktisi bisnis yang terbukti berpengalaman dan telah sukses.

Nah, pada postingan kali ini, kami tampilkan profil peserta Cluster Desa Berdaya lainnya yang menjadi pemain dalam program Jumat Berkah RPM. SIapakah dia?

Namanya Warsih, usia saat ini 43 tahun. Suaminya Nurmad yang selalu setia membantunya acap kali berjualan nasi uduk di depan Giant Point Square Pamulang.

Beliau telah dikaruniai 2 orang anak yang telah dewasa, yang pertama telah bekerja sebagai guru bahasa Inggris di SMP Daarul Hikmah. Dan yang kedua masih sekolah di SMAN 8 Tangerang Selatan..

Sang suami memenuhi kehidupan keluarganya dengan ikhtiar nya menjadi driver ojek online (gojek), dan bu Warsih sendiri berjualan nasi uduk di Pamulang Square.

Beliau berkisah, mengenal RPM sejak 2015, dapat informasi dari ibu Marni, salah satu penggerak Cluster Desa Berdaya di Reni Jaya. Katanya, beliau mendapat banyak bantuan dari RPM, salah satunya adalah pinjaman dana untuk modal usaha. Pernah di kasih sumbangan cuma-cuma untuk modal usaha.

RPM sangat membantu saya dalam usaha dagang, pinjaman juga masih berjalan sampai sekarang, ujarnya.

Beliau banyak bersyukur mengenal RPM, melalui washilah RPM, bisa dapat banyak bantuan. Dan salah satunya diikutkan dalam program Jumat Berkah ini.

Di akhir percakapan kami dengannya, beliau mendoakan RPM, semoga RPM makin jaya biar bisa membantu lebih banyak lagi orang.

=============================================================

Donasi Program Jumat Berkah ini, elalui Rekening di bawah ini:

Bank Syariah Mandiri (BSM), No.rekening 7037020747 an. Rumah Pemberdayaan Masyarakat

BNI Syariah, No. rekening 0812300536 an. Rumah Pemberdayaan Masyarakat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *