Kok bisa? bisa dong, kan memang pada hari ini, Jumat, pak Misbah yang berdagang bakso keliling, baksonya diborong RPM yang kemudian diberikan kepada jamaah sholat Jumat dengan cuma-cuma atau dengan harga seikhlasnya. Jadi selesai jumatan, para jamaah menyerbu bakso pak Misbah Gratis atau bayar seikhlasnya.
ALhamdulillah, entah karena gratis atau bayar seikhlasnya, bakso pak misbah selalu habis dalam waktu singkat. Program ini sangat membantu padagang kecil seperti pak Misbah, karena banyak orang akhirnya mengenal ada bakso yang enak di sekitar masjid ini. Ada fungsi marketing di sini, juga ada unsur sedekah jariyahnya untuk pak Misbah yang didukung oleh RPM (Rumah Pemberdayaan Masyarakat).
Jumat Berkah, program yang rutin diadakan oleh RPM (Rumah pemberdayaan Masyarakat) setiap hari Jumat ini, menyasar kalangan pedagang kecil di sekitar wilayah binaan RPM. Mereka para pedagang kecil yang dibantu oleh RPM adalah para pedagang yang telah tergabung dalam Cluster Desa Berdaya, sebuah komunitas yang didirikan untuk memberikan pedampingan secara berkala kepada para anggotanya. Sebagian besar anggota cluster desa berdaya ini adalah pedagang kecil, yang masih sangat membutuhkan dukungan, pelatihan, pendidikan dan pendampingan, agar mereka bisa naik kelas dan bisa mandiri dan berdaya bagi diri dan keluarganya, sekaligus bisa memberikan contoh yang baik bagi warga sekitar. Melalui merekalah nantinya RPM mendapatkan informasi warga yang membutuhkan sokongan dan dukungan.
Pak Misbah, dan istri, Rini widiasari, mrmiliki 4 anak, semuanya laki laki, anak pertama SMA kelas 3 anak kedua SMA kelas 1, anak ketiga SD kelas 6 dan yang keempat kelas 2 SD.
Usaha kami saat ini jualan bakso keliling di Pamulang 2 tepatnya di jalan Arjuna kampung Parakan Pondok Benda. Usaha kami ini sudah kami jalani sekitar 2 tahun, demikian pak Misbah berkisah.
Pada tanggal 20 dan 27 september 2019 kami diberi kesempatan oleh RPM (Rumah Pemberdayaan Masyarakat), sebuah lembaga pemberdayaan masyarakat kecil, untuk mengikuti program Jumat Berkah di sekitar Masjid Alfurqon kampung Parakan, dekat rumah kami. Kamipun senang sekali karena ini membantu untuk promosi produk jualan kami, penjualan kami juga lebih cepat habisnya, di sekitar masjid jadi lebih rame dan kami berharap penjualan kami akan lebih meningkat ke depannya.
Kami mengenal RPM sejak 2 tahun yang lalu, istri ikut sebagai anggota RPM, karena istri punya keterampilan menjahit yang punya keinginan membuat produk misalnya membuat kerudung atau baju, namun pada saat itu tidak ada modal, mau cari pinjaman modal tapi yang tidak ada bunganya.
Akhirnya dapat informasi dari tetangga bahwa di RPM ada yang seperti kita butuhkan akhirnya istri masuk jadi anggota di RPM, setelah masuk ke RPM kita dapat bantuan permodalan dan bimbingan. Modal yang kita pinjam dikembalikan dalam jangka waktu yang lama jadi angsurannya kecil sekali ini sangat meringankan bagi kami sebagai pedagang kecil.
Selain itu di RPM juga ada pertemuan antar anggota selain kita bisa saling bersilaturahmi. Di dalam pertemuan itu diisi dengan kajian Islam. Harapan kami semoga RPM tetap jaya dan lebih maju sehingga bisa lebih banyak lagi pedagang pedagang kecil yang terbantu khususnya pedagang muslim.
Mau ikut program Jumat Berkah bersama kami, RPM (Rumah Pemberdayaan Masyarakat)? Bapak/Ibu bisa ikut berdonasi dan tranasfer ke:
Rekening donasi Rumah Pemberdayaan Masyarakat:
- Bank Syariah Mandiri (BSM), No.rekening 7037020747 an. Rumah Pemberdayaan Masyarakat
- BNI Syariah, No. rekening 0812300536 an. Rumah Pemberdayaan Masyarakat
Konfirmasi transfer donasi ke sini: Konfirmasi